Sertifikasi ISO 9001 akan memberikan manfaat maksimal kepada organisasi, jika organisasi tersebut menjalankan ISO 9001 dengan cara yang benar dan praktis. dengan implementasi yang benar Ini, akan memastikan bahwa Sistem Manajemen Mutu yang diadopsi, bekerja untuk upaya peningkatan dan bukan hanya satu set prosedur yang disimpan dan dipajang saja, dan dipakai pada saat ada audit. Dengan mengadopsi pendekatan proses yang baik dengan praktek kerja lebih efisien dan berfokus pada tujuan organisasi, maka akan mencapai sebuah sistem yang akan membantu dan mendukung organisasi, dalam meningkatkan tingkat kepuasan pelanggan.
Pada tahun 2016 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melakukan up grade Sertifikasi ISO, dari ISO 9001:2008 ke ISO 9001:2015, yang pada tanggal 06 Desember 2016 telah dilaksanakan Surveillance Visit ISO 9001:2015 Oleh LCM Group.
29
Mar